VICTORYNEWS SUMBA TIMUR - Menteri Perhubungan (Menhub) RI, Budi Karya Sunadi memberikan penghargaan kepada Kakorlantas Polri Irjen Firman Shantyabudi.
Baca Juga: Kunjungan ke Ukraina, Presiden Jokowi Gunakan Kereta Luar Biasa
Pasalnya, Kakorlantas Polri dinilai telah berhasil dalam penyelenggaran Angukatan Lebaran tahun 2022 ini.
Penghargaan ini diberikan pada Senin (27/6/2022) silam di kantor Kemenhub Jakarta.
Baca Juga: Kemenag Kembali Imbau Jemaah Bayar Dam Sesuai Aturan Arab Saudi
Selain Kakorlantas Polri Irjen Firman Shantyabudi, penghargaan ini juga diberikan kepada mitra kerja Kemenhub lainnya seperti Kementerian/Lembaga Pemerintahan, Perusahaan BUMN, operator transportasi, hingga media massa.
Usai menerima penghargaan tersebut, Kakorlantas Polri Irjen Firman Shantyabudi menyebut bahwa penghargaan ini ia dedikasikan buat semua personilnya.
Baca Juga: SAR Gabungan TNI AL Berhasil Evakuasi Korban Kapal Wisata di Perairan TN Komodo
“Penghargaan ini akan kami dedikasikan untuk seluruh personil kami. Kami sampaikan untuk teman-teman dilapangan melalui tugas perintah (TR) kemudian kami laporkan ke Bapak Kapolri,” kata Firman.
Artikel Terkait
Wagub DKI Jakarta Janjikan Solusi bagi Karyawan Holywings
Penjual Obat Kuat dan Kosmetik Tanpa Izin Edar di Waingapu Hadapi Sidang Perdana
Banjir di Morowali, 350 Warga Mengungsi