VICTORYNEWS SUMBA TIMUR - Maraknya kasus penipuan berkedok investasi seperti robot trading dan Binary Option membuat Direktorat Tindak Pidana Ekonomi Khusus (Dittipideksus) Bareskrim Polri akhirnya membuka hotline laporan.
Laporan pengaduan warga itu bisa langsung ke nomor Whatsapps 0812-1322-7296 atau melalui akun instagram @posko_robotrad_binary_option_dittipideksus.
Baca Juga: Yonathan Tuka Lay Mohon Maaf kepada RSKL Waingapu
Dilansir sumbatimur.victorynews.id dari pikiran-rakyat dengan judul "Cara Laporkan Kasus Robot Trading Dan Binary Option Ke Polisi"
Direktur Tindak Pidana Ekonomi Khusus, Brigjen Pol. Whisnu Hermawan dalam keterangannya mengungkapkan keputusan pihaknya membuka hotline pengaduan ini tidak lepas dari banyaknya kasus penipuan yang terjadi selama ini pasca kasus yang menjerat Indra Kenz.
Baca Juga: Ada Jebakan Udara di Pipa Induk, Petugas Perumda Matawai Amahu Buka Pentil Udara
Hotline ini ungkapnya untuk memudahkan warga dalam melakukan pengaduan.
Pengaduan ini sendiri tambahnya tidak hanya buat warga di sekitaran Jakarta saja tapi untuk semua warga termasuk di daerah.
Artikel Terkait
Abaikan Bantuan Luar, Pemerintah Korea Utara Rekomendasi Kumur Air Garam Untuk Atasi Covid - 19
Tuai Pro dan Kontra, Syarif: Pertimbangkan Kedatangan Miyabi!
Harga Bawang, Cabai dan Tomat di Waingapu Stabil