VICTORYNEWS SUMBA TIMUR - Setelah membuka pendaftaran Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) beberapa waktu lalu, akhirnya KPUD Sumba Barat Daya (SBD) akhirnya mengumumkan hasil seleksi administrasi, Sabtu (3/12/2022) petang tadi.
Hasil pengumuman tersebut diunggah KPUD SBD di laman resminya di akun Facebook @KPU Kab. Sumba Barat Daya beserta daftar nama calon PPK yang dinyatakan lulus seleksi administrasi.
Baca Juga: Preview dan Prediksi: Timnas Belanda Lebih Diunggulkan Kala Bersua Timnas USA Tapi Wajib Hati-Hati
Dari daftar tersebut setidaknya ada 296 nama calon PPK yang lulus dari 11 Kecamatan di Sumba Barat Daya.
Uniknya dari 296 nama itu calon terbanyak berasal dari Kecamatan Kodi Utara dengan pelamar mencapai 47 orang dan diikuti oleh calon dari Kecamatan Wewewa Selatan dengan pelamar 34 orang.
Sementara calon yang paling sedikit melamar berasal dari Kecamatan Loura dan Wewewa Utara yang sama memiliki 13 nama calon pelamar PPK.
Baca Juga: Perkemi Sumba Timur Catat Sejarah Baru, Jadi Tuan Rumah Gashuku Nasional
Sebelumnya, Ketua KPUD SBD, Michael Bulu kepada sumbatimur.victorynews.id belum lama ini mengaku kalau untuk perekrutan PPK para pelamar setidaknya harus memenuhi sejumlah persyaratan menyertakan ijazah, surat lamaran dan lain sebagainya.
Selain itu, katanya ada beberapa dokumen lain yang juga wajib disertakan diantara bukti tidak terlibat di parpol, masuk dalam data pemilih hingga tidak masuk dalam kepengurusan partai dan independen.
Artikel Terkait
Dua Gol Timnas Uruguay Jadi Sia-Sia, Tetap Tidak Buat Luiz Suarez dkk Lolos ke 16 Besar Piala Dunia Qatar
Mengejutkan, Brazil Tunduk Dari Kamerun di Menit Akhir Namun Tetap Lolos 16 Besar
Sempat Tertinggal, Timnas Swiss Pesan Satu Tiket 16 Besar Terakhir di Qatar