VICTORYNEWS SUMBA TIMUR - Timnas Jepang yang sebelumnya berhasil menumbangkan Timnas Jerman harus takluk di tangan Timnas Kosta Rika di laga lanjutan Grup E, Minggu (27/11/2022) petang tadi.
Gol K Fuller di menit 81 sudah cukup membuat Timnas Kosta Rika berpesta di Ahmed bin Ali Stadium.
Baca Juga: Yuk Vaksin, Ratu Wulla Talu Buka Vaksin Gratis Hingga Dapat Migor Sampai Beras: Mau, Ini Syaratnya
Padahal sejak menit awal pertandingan didominasi oleh Timnas Jepang dengan 13 tembakan dan penguasaan bola hingga 57 persen.
Namun semuanya tidak berarti apa-apa karena Timnas Kosta Rika yang hanya mencatatkan empat tembakan mampu mengkonversi satu-satunya tendangan tepat sasaran menjadi gol.
Bermain dengan formasi 4-2-3-1 tim asuhan Moriyasu nyatanya sudah membuka peluang di awal pertandingan namun peluang tersebut harus terbuang percuma akibat penyelesaian yang buruk dari para pemain Timnas Jepang.
Baca Juga: Hadiah Pacuan Kuda Piala Bupati Sumba Timur Rp 60 Juta/Kelas
Begitupun saat laga memasuki babak kedua.
Peluang demi peluang didapat laskar Samurai itu namun hasilnya tetap sama.
Artikel Terkait
Dijemput dengan Parade Kuda, Begini Bukti Cinta Masyarakat Buat Srikandi Sumba Ratu Wulla Talu
Ratu Wulla Talu: Sudah Saatnya Kita Berlari Cepat Untuk Membangun Sumba
29 CTKI Ilegal Gagal Diberangkatkan, Ini Ungkapan Kekesalan Pendamping