Diduga Sempat Jadi Korban Penculikan, Anak Batita di Sumba Timur Jadi Takut dengan Orang Lain

- Kamis, 2 Februari 2023 | 22:47 WIB
Ayah dari Ezra Stefano Umbu Mehang, Umbu Huki Nggimuwali menjelaslan kronologi diduga anaknya diculik (Victorynews Sumba Timur/Jumal Hauteas)
Ayah dari Ezra Stefano Umbu Mehang, Umbu Huki Nggimuwali menjelaslan kronologi diduga anaknya diculik (Victorynews Sumba Timur/Jumal Hauteas)

VICTORYNEWS SUMBA TIMUR - Seorang anak di Kelurahan Wangga, Kecamatan Kambera, Kabupaten Sumba Timur, NTT, Ezra Stefano Umbu Mehang (2) diduga menjadi korban penculikan.

Kejadian ini terjadi di rumahnya Kamis (2/2/2023) antara pukul 09.45 hingga 10.15 Wita.

Pada saat kejadian, Ezra Stefano Umbu Mehang hanya berasa dengan ayahnya Umbu Huki Nggimuwali dan ibunya Nona Empi Kahitimba.

Baca Juga: Gara-Gara Ada Upaya Penculikan Anak, Dinas PKO Flotim Langsung Minta Orang Tua Jemput Anak di Sekolah

Dimana ayahnya Umbu Huki Nggimuwali saat kejadian sedang mandi atau bersiap ke kantor, sedangkan ibunya Nona Empi Kahitimba sedang ada di kios depan rumah mereka.

Ketidakberadaan Ezra Stefano Umbu Mehang baru diketahui saat ayahnya hendak berangkat dan mampir ke kios untuk mengambil rokok.

Baca Juga: Lagi, FPPRL Desak Polres Lembata Tuntaskan Kasus Ijazah Palsu: Kok Tersangka Masih Bebas

Setelah itu pasangan suami istri ini langsung panik mencari ke semua tempat untuk segera menemukan Ezra Stefano Umbu Mehang.

"Saya sempat dengar ada sepeda motor yang berhenti dekat parabola (sekitar 10 meter dari kios) beberapa saat jadi saya curiga ada orang yang bawa Ezra, tetapi saya memang tidak lihat," jelas Nona Empi Kahitimba kepada sumbatimur.victorynews.id Kamis (2/2/2023).

Baca Juga: Bunda Corla Menangis Sambil Cerita Kerja di Mc Donald

Mendapatkan informasi dari istrinya demikian, Umbu Huki Nggimuwali langsung membawa sepeda motornya untuk mencari ke arah Retiahu, searah pergi motor yang diduga sempat berhenti sejenak di dekat rumah mereka.

Namun setelah Umbu Huki Nggimuwali sampai ke sungai dan tidak mendapatkan informasi anaknya dibawa orang, Umbu Huki Nggimuwali hanya berpesan untuk bantu pantau sedangkan dirinya pulang.

Baca Juga: Kirim Narkoba Gunakan Jasa Ojol, Ibu Rumah Tangga Ini Jadi Tersangka

"Saat di jalan pulang istri saya telepon dan beritahukan kalau Ezra sudah ada sehingga saya bersyukur Tuhan masih jaga anak saya," jelas pria yang juga dikenal dengan Umbu Lius ini.

Mengenai kondisi Ezra setelah ditemukan kembali Umbu Huki Nggimuwali dan Nona Empi Kahitimba mengaku ada perubahan sikapnya.

Halaman:

Editor: Junus Imanuel Hauteas

Sumber: sumbatimur.victorynews.id

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Prakiraan Cuaca BMKG, Pagi Ini Sumba Timur Cerah

Jumat, 17 Februari 2023 | 07:14 WIB

Dapil DPRD Sumba Timur Berubah, PKB Sudah Antisipasi

Kamis, 9 Februari 2023 | 11:20 WIB
X